--> Kerlap-kerlip Material Pelangkap perhiasan pernikahan | All About Trend and Fashion

Thursday, February 26, 2015

Kerlap-kerlip Material Pelangkap perhiasan pernikahan

| Thursday, February 26, 2015


Kerlap-kerlip Material Pelangkap perhiasan pernikahan
Selain manik-manik dan juga perangkai perhiasan ada beberapa material pelengkap perhiasan yang wajib untuk membuat suatu perhiasan. Pernikahan khususnya di Indonesia sendiri selalu diselenggarakan dengan sebuah pesta baik secara besar maupun secara sederhana dan kecil. Oleh sebab itu, dalam acara sakral penuh makna tersebut sudah menjadi suatu keharusan bahwa setiap orang harus mengenakan busana terbaik mereka, perhiasan terbaik dan juga berdandan secara istimewa. Dalam kultur masyarakat Indonesia sendiri sebuah pernikahan adalah hal yang paling ditunggu oleh seluruh keluarga besar. Penyatuan dua insan manusia yang berbeda dalam satu ikatan suci, selain itu juga penyatuan dua keluarga besar masing-masing pengantin.

Material Pelangkap perhiasan pernikahan
Material Pelangkap perhiasan pernikahan

Material Pelangkap perhiasan pernikahan
Material Pelangkap perhiasan pernikahan


Material pelengkap pembuatan perhiasan pernikahan
Merupakan bagian yang sangat penting untuk dapat menyelesaikan desain perhiasan yang akan digunakan dalam upacara pernikahan. Material pelengkap perhiasan ini dapat ditemukan dengan mudah dan juga dengan berbagai kualitas seperti metal, metal tanpa nikel, perak, lapis perak, emas, lapis emas dan juga bahan-bahan lainnya. Semua tergantung dengan kebutuhan dan budget sang pengantin. 

Material pelengkap perhiasan yang pertama yaitu clasp yang merupaka penghubung kedua ujung dari perhiasan. Ada berbagai macam model claps yang beredar di pasaran dewasa ini. Model itu antara lain toggle claps, sambungan berbentuk S, lobster claps, ring claps, claps untuk 2 tali dan juga beberpa yang lainnya. 

Material pelangkap selanjutnya adalah crimp beads dan crimp tubes yaitu material kecil dan tipis dan memnyerupai seed beads yang digunakan sebagai pengikat manik-manik pada tali. Cara menggunakannya adalah dengan memipihkan crimp beads ataupun crimp tubes dengan flat nose plier ataupun dengan crimping plier. 

Selanjutnya adalah bead tips adalah bola penyembunyi ikatan pada ujung tali. Bentuknya menyerupai 1 bola metal terbagi dua dengan hook terbuka atau tertutup dan juga lubang tempat memasukan tali. Dapat digunakan dengan crim bead pada tali kawat berlapis nylon ataupun dengan simpul pada tali sutra dan tali nylon.

Material pelangkap perhiasan lain adalah rangka anting bermata satu yaitu anting yang telah memiliki mangkuk tempat menempelkan batu Kristal. Penempelan batu Kristal harus menggunakan lem khusus untuk perhiasan ataupun kerajinan tangan. 

Material berikutnya adalah plat hiasan untuk anting/ bandul dan chandelier biasanya merupakan lempengan bulat atau bentuk yang lain dan di mana salah satu sisi memiliki 1 lubang dan sisi lainya lebih dari 1 lubang. Bisa digunakan membuat anting bandul banyak ataupun membuat pendant.

Material pelangkap lain yaitu rangka cincin. Rangka cincin yang biasa digunkan adalah dasar pembuatan cincin anggur. Penggunaannya sendiri cukup mudah hanya mencantelkan bandul-bandul pada setiap lubangnya. Material terakhir adalah rangka tiar,. untuk membuat tiara digunkaan tiara base.

Related Posts

No comments:

Post a Comment