--> Germelapan Sang Manik-manik perhiasan pengantin | All About Trend and Fashion

Thursday, February 26, 2015

Germelapan Sang Manik-manik perhiasan pengantin

| Thursday, February 26, 2015


Germelapan Sang Manik-manik
Manik-manik merupakan Material penting sebuah perhiasan sebab merupakan hal yang selalu diperhatikan dalam pembuatan perhiasan pernikahan. Sebuah pernikahan khususnya di Indonesia sendiri selalu diselenggarakan dengan sebuah pesta baik secara besar maupun secara sederhana dan kecil. Oleh sebab itu, dalam acara sakral penuh makna tersebut sudah menjadi suatu keharusan bahwa setiap orang harus mengenakan busana terbaik mereka, perhiasan terbaik dan juga berdandan secara istimewa. Dalam kultur masyarakat Indonesia sendiri sebuah pernikahan adalah hal yang paling ditunggu oleh seluruh keluarga besar. Penyatuan dua insan manusia yang berbeda dalam satu ikatan suci, selain itu juga penyatuan dua keluarga besar masing-masing pengantin.


Macam manik-manik perhiasan pengantin
Banyak macam manik yang digunakan untuk merangkai perhiasan pernikahan. Manik-manik yang pertama adalah mutiara air tawar atau fresh water pearls merupakan mutiara yang diambil dari dalam kerang yang dibudidayakan di air tawar. Umumnya memiliki bentuk yang tidak sempurna dan biasanya ada yang menyerupai beras, bulat hampir oval, pipih seperti kancing. Bentuk tidak beraturan lain sering dikenal sebagai Baraque. Yang harus diingat adalah warna putih pada mutiara air tawar ini tidaklah putih seperti sehelai kertas putih melaikan putih cenderung krem. Warna ini memberikan efek yang lebih sempurna kepada hampir semua warna gaun pengantin. 

Manik-Manik Perhiasan Pengantin
Manik-Manik Perhiasan Pengantin

Manik-Manik Perhiasan Pengantin
Manik-Manik Perhiasan Pengantin

Manik-Manik Perhiasan Pengantin
Manik-Manik Perhiasan Pengantin

Manik-Manik Perhiasan Pengantin
Manik-Manik Perhiasan Pengantin

Manik-Manik Perhiasan Pengantin
Manik-Manik Perhiasan Pengantin

Manik-Manik Perhiasan Pengantin
Manik-Manik Perhiasan Pengantin

Manik-Manik Perhiasan Pengantin
Manik-Manik Perhiasan Pengantin


Manik-manik kedua yaitu mutiara air tawar berwarna yang merupakan alternative lain dari pemilihan material untuk perhiasan pengntin. Warna coklat muda, merah muda, ataupun coklat tua akan menjadi aksen penarik perhatian yang tepat. Dapat dikombinasikan dengan batu carnelian, citrine, atau peridot, atau seperti memadukan dengan Kristal gelas atau dengan Kristal Swarovski.
Manik-manik ketiga adalah mutiara imitasi yang terbuat dari gelas, Kristal, plastic ataupun lilin. Perbedaan dari proses pembuatan dan material yang digunakan memberikan warna yang berbeda dan juga kualitas yang berbeda. Warna putih pada mutiara gela produksi satu pabrik akan berbeda dengan mutiara putih hasil pengolahan pabrik yang lain.


Selanjutnya adalah Kristal gelas yang merupakan geals kualitas tinggi yang mengandung 10% oksida timah. Timah ditambah pada lelehan gelas untuk menghasilkan gelas sangat jernih yang menyerupai Kristal dari batu. Pewarnaan gelas Kristal dilakukan dengan menambah oksida metal kepada campuran gelas yang cair.

Berikutnya adalah seed bead yang sering disebut sebagai manik-manik pasir. Ukuran seed beads mulai dari 1,5 mm hingga 4 mm. proses penyelesainnya juga beragam, bisa diberi efek metal, efek pelangi, dan juga efek-efek lainnya.

Lalu manik-manik berikutnya adalah manic perak sterling, istilah sterling pada perak digunakan pada perak yang mengandung 92,5 % perak dan 7,5 % metal lain. Metal lain yang sering dicampur dengan perak adalah tembaga. Perak sterling yang biasa digunakan untuk pengantin berasal dari bali.

Related Posts

No comments:

Post a Comment